Friday, May 19, 2017

1st Reunion Sabu 2010


Sudah hampir 3 bulan ini saya sedang di sibukan dengan agenda besar reuni teman teman SMP. Sebuah agenda besar yang rasanya sangat di tunggu tunggu bagi kami para alumni SMP N 1 Bumijawa. Apalagi ini adalah kali pertamanya angkatan ini mengadakan reuni setelah hampir 7 tahun kita semua di sibukan dengan kehidupan kita masing masing. Reuni bisa menjadi bukti bahwa cantik genteng dan menawanya kita ternyata berawal dari kusuh dan dekil yang menyedihkan, belum lagi dengan kisah cinta yang selalu di bumbui drama drama menjijikan, seperti panggilan sayang ayah bunda, menyatakan cinta lewat sms , sampai kisah putus cinta dengan alasan fokus ujian.

Awal gagasan reuni ini  bermula dari di bentuknya grup Whatsap alumni. Grup yang membuat pesan Whatsap saya menerima ribuan pesan dalam satu malam, gila. Tapi akhirnya saya sadari bahwa ini adalah bentuk dari kerinduan akan teman lama. Sebuah keresahan akan rindu yang mereka tuangkan dalam obrolan online. Dan kami tidak akan menyianyiakan momentum 7 tahun ini untuk saling berbagi kehidupan di masa dewasa ini.

Reuni merupakan sarana untuk melihat kembali diri kita beberapa tahun ke belakang. Dengan melihat masa lalu, kita akan mengerti bahwa kehidupan yang kita jalani selama ini merupakan suatu hal yang sangat penting. Setiap orang melalui kenangannya pasti akan membuat monumen-monumen dirinya agar dapat selalu mengingat bahwa kita itu berkembang. Dari sebuah reuni, seseorang juga bisa mendapatkan self esteem. Karena saat reuni, kita pasti bertemu dengan teman-teman lama yang tentunya tahu sifat kita dulu. Ini bukan dalih, tapi patut direnungkan. Manfaat Reuni adalah salah satu jalan menyambung dan memelihara tali silaturahim yang sangat dianjurkan oleh agama.

Selain itu reuni akan sehat dan positif bila kita tidak EGOIS. Gak usah mikir yang macama-macam tentang reuni. Gak usah pakai “jaket” kekinian untuk mengenang masa lampau. Gak usah bawa-bawa pangkat, jabatan, harta atau status sosial. Sepakatilah, reuni atau temu kangen seharusnya “melepas” jaket KEAKUAN dalam pertemanan. Berteman adalah KITA, Kamu dan Aku bersama-sama. Mari kita sepakati reuni ini dengan semangat DAKU KEKET, Datang Kumpul Kenang KETawa.

Harapan saya kepada teman teman tentunya untuk bisa menyempatkan diri datang di acara reuni ini. Mari kita bersama sama bernyanyi menari tertawa mengenang sejuta kenangan indah kita di masa SMP. Dan untuk teman teman Panitia terimakasih telah bertahan sampai sejauh ini , terimakasih atas gagasan ide kerja keras kita yang tanpa henti. Dan yang perlu di ingat ketika ada beberapa hal yang saling bertentangan atau perbedaan pendapat diantara kita mohon untuk tidak menjadikan ini sebagai legimitasi atas sebuah permusuhan. Saya percaya bahwa keberagaman adalah sebuah rahmat, apalagi kita tumbuh dalam dinamika dan geografis kehidupan yang berbeda beda yangmana sangat mempengaruhi pola pikir dan sudut pandang kita dalam menentukan sesuatu. Tugas kita adalah melunasi janji memberikan sebuah acara berdurasi 2-3 jam dengan membawa sejuta kenangan. Dan mari 28 Juni 2017 kita lunasi itu.

Salam #DAKUKEKET
MRH